Latest update September 27th, 2023 8:43 PM
Mar 10, 2023 broadcastmagz New Product, What's On Comments Off on Fitur Terbaru HiFi Speaker POLYTRON Audivo PHS 6A Hasilkan Suara Jernih dan Detail
Felita Septian selaku Product Manager Audio dari POLYTRON mengatakan, “Terkini, POLYTRON luncurkan produk speaker terbaru jenis HiFi, dengan nama Audivo PHS 6A yang merupakan jajaran audio jenis HiFi speaker yang wajib Anda miliki. Keluaran suaranya jernih dan detail dengan kualitas suara minim distorsi dan noise, sehingga suara yang dihasilkan akan lebih real, nyata dan sesuai file aslinya.”
HiFi Speaker Audivo PHS 6A didesain secara optimal dengan electro-acoustic terkini, vokal transparan dan treble yang jernih. Dengan ukuran woofer 5,5 inci dan medan magnet yang kuat disertai voice coil CCAW berdiameter 36mm, serta aluminium frame die-casting yang kokoh, artikulasi bass yang dihasilkan pun menjadi lebih jelas.
Pada bagian komponen tweeter-nya, Audivo PHS 6A dibuat dengan bahan membran soft dome berukuran 1 inci, sehingga menghasilkan frekuensi tinggi yang datar dan rata (flat) hingga 22 khz. Dengan fitur ini, nada treble bisa terdengar lebih jernih dan transparan.
Untuk enclosure atau box speaker Audivo PHS 6A menggunakan material medium density fiberboard (MDF) setebal 24 mm yang kokoh dan dikombinasikan dengan sistem tuning bass reflex yang optimal. Kombinasi ini dapat menghasilkan akustik terbaik tanpa gangguan kolorasi suara.
Dilengkapi dengan Bi-Amplifier Class D, HiFi Speaker Audivo PHS 6A juga memiliki efisiensi tinggi lebih dari 90%, dan disipasi panas rendah ditunjang dengan digital signal processing (DSP) sehingga menghasilkan suara musik dan vokal terdengar nyata seperti suara aslinya.
“Istimewanya lagi, Audivo PHS 6A, memiliki bass dan treble control-nya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan ruangan dan selera musik, serta dilengkapi dengan fitur Bazzoke (ekstra bass),” tambah Felita.
Dari segi tampilan, HiFi Speaker Audivo PHS 6A memiliki desain yang elegan dengan wooden finish, dan dilengkapi oleh magnetic cover with mesh yang dapat melindungi speaker dari debu maupun kerusakan lainnya.
Untuk aspek input suara, HiFi Speaker Audivo PHS 6A memiliki konektivitas yang lebih stabil melalui bluetooth versi terbaru V.5, optical input, USB input, auxiliary input, dan line input, membuat semakin mudah untuk menikmati lagu-lagu favorit pilihan dari berbagai sumber seperti gadget, laptop atau PC, dan televisi. HiFi Speaker Audivo PHS 6A memiliki output kekuatan suara sebesar 180 watt RMS.
Pengaturan HiFi Speaker Audivo PHS 6A pun sangat mudah karena bisa menggunakan aplikasi POLYTRON Audio Connect dengan mengunduhnya di Play Store.
Selain bisa digunakan untuk mendengarkan musik, HiFi Speaker Audivo PHS 6A juga cocok dikoneksikan dengan PC sebagai speaker komputer atau televisi untuk keluaran suara saat menonton. Suara akan semakin mantap dan bersih di berbagai posisi dengar, serta menambah penampilan ruangan menjadi lebih mewah dan berkelas.
“Untuk pembelian Anda dapat berbelanja online di website resmi di Polytron.co.id maupun mengunjungi toko-toko elektronik terdekat misalnya outlet Electronic City. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi nomor telepon 1500833”, tutup Felita.
Sep 27, 2023 0
Sep 27, 2023 0
Sep 27, 2023 0
Sep 27, 2023 0
Sep 27, 2023 0
Sep 27, 2023 0
Sep 27, 2023 0
Sep 27, 2023 0
Jun 07, 2023 Comments Off on DJ Asto, Dari Musik ke Politik
Profesi adalah suatu pekerjaan atau jabatan yang menuntut...Apr 27, 2023 Comments Off on Lebih Dekat Dengan Kathy Permata, Content Creator Komedi Multitalenta
Jakarta, Broadcastmagz – Kathrine Permatasari atau...Apr 17, 2023 Comments Off on Lebih Dekat dengan CEO BINAR Alamanda Shantika
Nama Alamanda Shantika sudah tidak asing bagi pegiat...Mar 09, 2023 Comments Off on Mengenal Mr. Ng Ngee Khiang, Managing Director Epson Indonesia Yang Baru
Jakarta, 09 Maret 2023 – Epson Indonesia, menunjuk Ng...Oct 26, 2021 Comments Off on Dr. Harliantara, Drs., M.Si, Dari Praktisi Penyiaran Menjadi Dekan Fikom Universitas Dr. Soetomo Surabaya
Tanggal 1 Oktober 2021 boleh jadi menjadi salah satu hari...Jun 27, 2022 Comments Off on Gubernur Sulut Nilai Gerakan Literasi Tingkatkan Kualitas Isi Siaran
Jun 27, 2022 Comments Off on Media Penyiaran Hadapi Persaingan Tak Adil dari Media Berbasis Internet
Jun 27, 2022 Comments Off on Lembaga Penyiaran Harus Lakukan Riset Guna Bersaing dengan Media Baru
Feb 22, 2017 Comments Off on Jejak Langkah Televisi Indonesia
Jejak Langkah Televisi Indonesia Dari Era Analog ke...Oct 06, 2016 Comments Off on On Air To Online Pengantar Penyiaran Radio
On Air To Online Pengantar Penyiaran Radio Industri siaran...Jul 10, 2014 Comments Off on Panduan Wawancara Televisi
Judul Buku: Panduan Wawancara Televisi Nama Pengarang:...Jul 10, 2014 Comments Off on Radio is Sound Only
Judul Buku: Radio Is Sound Only Pengantar & Prinsip...Jul 10, 2014 Comments Off on Kamus Istilah Penyiaran Digital
Judul Buku: Kamus Istilah Penyiaran Digital Nama Pengarang:...