Latest update December 10th, 2024 11:16 AM
Oct 08, 2020 broadcastmagz Film & Music, What's On Comments Off on LUTHFI AULIA feat. FEBY PUTRI Hadirkan “Naradira”
Ia membentuk kelompok film maker bersama rekan-rekannya bernama Befourion, yang karyanya berjudul “Who’s There?” masuk dalam jajaran 25 besar pada ajang XXI Short Film Festival 2016.
Awal karier bermusik Luthfi, dimulai saat ia membuat band bersama Kevin Aprilio yang diberi nama Kevin & The Red Rose. Lalu di tahun 2018, Luthfi memutuskan untuk bersolo karier dan merilis single perdananya yang berjudul ‘Ragu’.
Kini di tahun 2020, Luthfi Aulia kembali hadir dengan sesuatu yang baru yaitu merilis sebuah single kolaborasi bersama FEBY PUTRI, yang diberi judul “Naradira”.
“Sebenarnya sudah kenal Feby lama dari tahun 2015. Kita kenal dari Instagram dan kita pernah buat cover lagu bareng, tapi jarak jauh karena saat itu Feby masih di Makasar dan gue di Jakarta. Terus pas Feby udah di Jakarta, kita buat cover bareng lagi. Lalu saat gue mau buat single baru lagi, ada masukan dari pihak Label Recording gue untuk buat single kolaborasi karena single sebelumnya kan sendiri. Disitu gue kepikiran buat ajak Feby”, ucap Lutfi.
Feby Putri adalah seorang Youtuber dan Selebgram asal Makasar, yang pada tahun 2019 lalu namanya makin bersinar setelah merilis single viral yang berjudul “Halu”. “Awalnya aku pikir ini ditawari untuk buat cover lagu. Karena sejak keluar karya sendiri, aku udah enggak buat konten cover lagu lagi, aku bilang ke Luthi kalau kayaknya aku enggak ambil project ini. Tapi ternyata ini tuh lagu original dan aku excitedbanget karena ini soal karya. Dimana aku juga enggak pernah ada di lagu original yang konsepnya duet, makanya aku terima tawaran ini. Lagipula aku sudah kenal baik dengan Luthfi”, ungkap Feby soal proyek kolaborasi ini.
Lagu “Naradira” ini diciptakan sendiri oleh Luthfi Aulia dan Feby Putri bersama 2 rekan musisi lainnya yaitu Muhammad Yaqi dan Hilmi Gantara. Bercerita tentang hubungan cinta yang sedang berada di titik jenuh, lagu ini hadir dengan genre Folk yang ringan. Lantunan musik dan petikan gitar akustik dimainkan dengan apik dan sederhana. Bait demi bait dari lirik lagu dituturkan dengan sopan dan sejuk masuk ke telinga, seolah lagu ini mengisyaratkan sebuah perpisahan yang tenang.
“Sebenarnya lagu ini tentang sebuah hubungan yang dirasa sudah tidak satu frekuensi lagi, daripada saling menyakiti lebih dalam lagi, jadi lebih baik di udahin aja. Jadi kayak udah berada di ujung perpisahan,” jelas Luthfi tentang lagu ini.
Sebelumnya telah dirilis 2 video teaser untuk menyambut peluncuran single ini di kanal Youtube milik Luthfi Aulia. Nama Naradira sendiri diambil dari nama 2 tokoh dari video teaser tersebut. “Naradira itu maknanya gue seperti membuat filosofi sendiri sih. Karena tadinya gue dan Feby cari beberapa judul yang cocok untuk lagu ini, sampai kita berpikir kenapa enggak Naradira aja seperti nama tokoh di teaser. Jadi kalo gue artikan sendiri setelah gue me-research ternyata arti Nara itu bahagia dan Dira artinya bijak. Kalo gue gabung, bisa artikan sebagai bijak dalam mencari kebahagiaan”, ujar Luthfi soal asal muasal Naradira.
“Naradira adalah pilihan judul terbaik buat kami, karena sebelumnya kita pakai judul lain cuma kayaknya sudah digunakan di lagu lain. Buat aku, untuk keseluruhan makna Naradira itu bukan tentang awal dua insan yang bersatu lalu kasmaran, melainkan mereka itu sudah bersatu namun berada di titik jenuh dan akhirnya memutuskan untuk berjalan masing-masing agar tidak saling menyakiti,” tambah Feby Putri.
Proses pembuatan lagu ini ternyata dikerjakan oleh para penciptanya secara virtual, karena saat itu sudah memasuki awal pandemi Corona yang membuat mereka kesulitan untuk bertemu secara langsung. Bahkan Feby mengatakan dalam memberikan ide-ide notasi atau lirik, ia banyak mengirimkan melalui bantuan Voice Note.
“Memang kita lebih banyak ngobrol via Zoom Meeting untuk cari nada, cari lirik, lalu mood lagunya mau seperti apa nanti. Gue inget banget saat itu bulan puasa. Dan kita baru ketemu secara langsung itu pas rekaman studio. Untuk genre-nya Folk, karena ini single kolaborasi kita pengennya lebih mengalir dan bebas aja dalam meng-explore musik di lagu ini,” ucap Luthfi.
“Semoga lagu ini banyak yang suka dan singgah di tempat yang terbaik. Semoga proses kami dalam menggarap lagu ini pun terbayarkan dan bisa diterima oleh orang-orang baik diluar sana,” tutup Feby. (Resti)
Dec 10, 2024 0
Dec 10, 2024 0
Dec 08, 2024 0
Dec 08, 2024 0
Dec 10, 2024 0
Dec 10, 2024 0
Dec 08, 2024 0
Dec 08, 2024 0
Jun 20, 2024 Comments Off on Lebih Dekat Dengan Designer Indonesia Cynthia Tan
Jakarta, Broadcastmagz – Cynthia Tan, desainer fesyen...May 06, 2024 Comments Off on Punya Single Lagu Timur, Gunawan Enjoy Banget
Jaka, Broadcastmagz – Bernama lengkap Gunawan...Mar 23, 2024 Comments Off on Iman Brotoseno, Direktur Utama TVRI: Menjaga Eksistensi TVRI di Era Digital
Jakarta, Broadcastmagz – Hari Rabu, 15 November 2023...
Oct 25, 2023
Comments Off on
Rubi Roesli, Arsitek dan Founder dari Biroe Architecture & Interior Kembali Menata Interior
JFW2024
Jun 07, 2023 Comments Off on DJ Asto, Dari Musik ke Politik
Profesi adalah suatu pekerjaan atau jabatan yang menuntut...Aug 06, 2024 Comments Off on Implementasi AI (Artificial Intelligence) dalam Dunia Broadcasting Masa Kini dan Nanti
Nov 08, 2024 Comments Off on KPI Gelar Anugerah KPI 2024: “Penyiaran Tumbuh, Indonesia Maju”
Feb 14, 2024 Comments Off on KPI Minta MNC Group Menghentikan Penayangan Konten Siaran Berunsur Kampanye pada Hari Pemungutan Suara
Jun 27, 2022 Comments Off on Gubernur Sulut Nilai Gerakan Literasi Tingkatkan Kualitas Isi Siaran
Jun 27, 2022 Comments Off on Media Penyiaran Hadapi Persaingan Tak Adil dari Media Berbasis Internet
Feb 22, 2017 Comments Off on Jejak Langkah Televisi Indonesia
Jejak Langkah Televisi Indonesia Dari Era Analog ke...Oct 06, 2016 Comments Off on On Air To Online Pengantar Penyiaran Radio
On Air To Online Pengantar Penyiaran Radio Industri siaran...Jul 10, 2014 Comments Off on Panduan Wawancara Televisi
Judul Buku: Panduan Wawancara Televisi Nama Pengarang:...Jul 10, 2014 Comments Off on Radio is Sound Only
Judul Buku: Radio Is Sound Only Pengantar & Prinsip...Jul 10, 2014 Comments Off on Kamus Istilah Penyiaran Digital
Judul Buku: Kamus Istilah Penyiaran Digital Nama Pengarang:...